Minggu, 22 Juni 2014

Kelam Hill part I

Rencana ini udah lama bingit di omongin bareng eoni (baca Sus). Waktu itu kita lagi nungguin dosen di kelas, tiba-tiba aja ngomongin mimpi-mimpi, tentang kita ingin kesana, kita ingin kesini, ingin ini ingin itu banyak sekaliiiiiii
***
Setelah ngomongin negara asing sampai ke dunia lain kita terhenti di Bukit Kelam dan berencana buat muncak. Beberapa bulan kemudian kita pun disibukkan dengan tugas yang menumpuk dan rencana ini pun terabaikan.
***
Kira-kira 4 minggu yang lalu rencana ini kembali terlintas dipikiran kami. Stres akan tugas akhir membuat kami sangat ingin rencana manis ini terwujud. Akhirnya mencari cara dan rekan pun kami lakukan.
***
Pertama di umumin banyak banget yang antusias dan mendaftar. Selain mencari rekan dari kalangan sendiri (kebidanan angkatan III) kita juga berkolaborasi dengan Dosen, Staf, Keamanan dan BEM. Setelah melakukan banyak diskusi dan pertimbangan, akhirnya kita menyatakan diri untuk berangkat ~
***
Yang namanya kenyataan tentu saja tak berjalan semulus yang ada di pikiran. Tahap-tahap menegangkan harus kita lalui yaitu tahap di mana kita harus meminta izin dengan ketua tampan nan tegas yang paling kami segani. Hal ini dikarenakan kami adalah anak asrama. Meminta izin tak semudah membalikkan jemuran. Tapi nuan tenang, eoni adalah mahasiswi kesayangan Ketua.
***
Pagi itu langit terlihat cerah. Dengan mengantongi doa dan semangat dari berbagai pihak. Aku dan eoni memberanikan diri masuk ke ruangan yang dinginnya bukan karena AC tapi karena ketegangan di otak dan hati. Setelah diwawancarai panjang lebar oleh ketua. Aku dan eoni keluar dengan membawa wejangan dan surat izin yang sudah ditandatangani. Aku, eoni dan Bu Nopi pun melakukan tari tor-tor (Tari Kebahagiaan).
***
Konferensi tanpa meja kembali kami lakukan. BEM dan rekan2 yang sudah sangat berpengalaman memberi banyak sekali petuah-petuah tentang pahit-manis-nya berada di hutan. Persiapan yang masih mentah mulai kami masak hingga matang. Pagi sabtu yang cerah dengan mentari tersenyum lebar kami melangkahkan kaki dan berangkataaaaattttttt.

Bersambung ~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar